Jumat, 17 Januari 2020

Ketahui Tips Memilih Lantai Granit

lantai granit
Rumah yang minimalis sekarang menjadi trend di kalangan masyarakat. Untuk itu, kebanyakan rumah mereka memakai lantai granit. Tujuannya adalah untuk memunculkan kesan mewah. Namun bukan hanya untuk lantai saja, bahkan tembok juga memakai granit. Granit sendiri memiliki harga yang masih tergolong mahal, diperlukan budget khusus jika memakainya. 

Karena tergolong mahal, maka harus hati-hati dalam pembelian dan pemakaiannya. Untuk itu ikuti tips berikut dalam penggunaan lantai granit.

1. Pilihlah granit dengan warna seragam atau sama
Karena tergolong mahal maka pastikan ukur dahulu lantai yang akan diberi granit. Kemudian konsultasikan kepada penjual granit. Jangan sampai di tengah pengerjaan kehabisan granit, sehingga hasilnya menjadi kurang baik. Karena pada dasarnya granit sangat sulit untuk memperoleh keseragaman warna. 
lantai granit
2. Pola dan warna granit harus sama
Perhatikan dan pahami bahwa persediaan batu granit di alam sangat terbatas. Jika mendapatkan pola dan warna yang seragam, segera booking agar tidak kehabisan. Jika terpaksa warna dan pola tidak mencukupi, Anda bisa mengaplikasikan dengan pola lain tentunya dengan pola dan warna yang serasi. 

3. Gunakan jasa profesional
Karena rawan dalam pemakaiannya, jangan segan untuk menggunakan jasa profesional dalam pemakaian granit dalam rumah Anda. Pemakaian jasa ini bisa memilihkan granit untuk Anda. Bukan hanya itu saja, dalam hal pemotongan granit juga diperlukan tenaga yang ahli yang biasa berkecimpung di dalamnya. Jangan sampai granit yang diperoleh susah payah malah salah dalam pemotongannya. 

4. Pertimbangkan luas ruangan yang akan dipasangi granit
Tips berikut adalah menghitung luas ruangan yang nantinya akan dipasang granit. Semakin luas ruangan maka granit yang dibutuhkan akan semakin banyak. Tidak mungkin menggunakan satu warna saja, kemungkinan menggunakan beberapa warna. Tentunya memerlukan pertimbangan dalam menselaraskan warna dan pola granit agar terlihat indah. 

Itulah tips yang bisa digunakan dalam pemakaian lantai granit untuk rumah Anda. Anda bisa membeli kebutuhan granit di Granito. Semoga tips ini bermanfaat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar